Laga dua klub besar Sriwijaya FC (SFC) kontra Persipura Jayapura pada partai pembuka Liga Super 2008/2009 sore ini terasa kurang menggigit.
Penyebab dari aroma hambar laga itu adalah pujian dari dua arsitek klub tersebut, tanpa psywar. Pelatih SFC Rahmad ”RD” Darmawan memberikan pujian kepada mantan anak asuhnya di Persipura yang bakal jadi lawannya. Eduard ”Edu” Ivakdalam dkk dinilai RD makin bertenaga dan efektif sejak dibesut Raja Issa.
Pujian itu dilontarkan RD setelah melihat hasil uji coba klub yang pernah dibawanya menjuarai Liga Indonesia (Ligina) 2005.Hasil pemanasan klub berjuluk Mutiara Hitamsebelum ke Liga Super sangat positif.Apalagi, anak buah Raja Issa itu mampu melewati laga uji coba dengan lawan sejumlah klub favorit dengan mulus.
Bagi RD, pelatih asal Malaysia itu merupakan sosok juru racik strategi yang punya visi bagus dalam membentuk tim sesuai karakternya. Hal itu dibuktikan dengan stabilnya prestasi Persipura dari musim lalu sampai sekarang.
”Pada berbagai uji coba yang dilakukan Persipura, dia (Issa) sudah menggambarkan dan memberikan kesan yang bagus terhadap timnya tahun ini. Dengan menang melawan PSM di Makassar, kemudian menang melawan Persela di Lamongan itu cukup untuk menggambarkan bahwa mereka tim yang bagus,” tutur RD kepada SINDO kemarin.
Menurut RD, permainan mantan anak asuhnya itu kini mengalami perkembangan yang sangat baik.Selain memiliki pemain berkarakter dan skill yang mumpuni,Raja Issa juga dinilai berhasil memadukan talenta muda dengan pengalaman para seniornya. Namun,pada pertandingan yang berlangsung di Stadion Gelora Sriwijaya (SGS) Jakabaring, RDtidaklantasmemberikan kemenangan kepada skuad Mutiara Hitam.Pelatih berusia 42 tahun itu berjanji akan menurunkan the winning team SFC untuk memastikan torehan tiga angka pada pertandingan pembuka ini.
”Menurut saya, kans memenangkan pertandingan sama-sama terbuka untuk kedua tim.Untuk itu,saya telah menginstruksikan anakanak untuk main lepas saja tanpa beban.Soal hasilnya,ya lihat saja nanti,” lanjut pelatih yang juga sempat menangani Persija Jakarta itu.
Sementara itu, Raja Issa yang ditemui seusai latihan Persipura kemarin menyampaikan, hal yang sama, berupa pujian kepada RD.Menurutnya, RD merupakan pelatih muda. Meski begitu, dia memiliki pengalaman meracik strategi permainan yang andal dan pandai memotivasi tim untuk melakukan yang terbaik di lapangan.
”Saya bangga bisa head to head lagi dengan dia. Meski waktu itu kami kalah di final Copa Indonesia, saat ini kami datang untuk menang. Kami yakin pertandingan ini bakal seru,”tandas pelatih yang sempat berkarier di Maladewa ini. ”Saya sangat gembira dengan perkembangan pemain saat ini. Jadi, kami optimistis bisa menangani SFC besok (sore ini),”tandasnya. [sindo]
Sabtu, 12 Juli 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar