Akhirnya jadwal kompetisi Superliga 2008/2009 resmi dirilis kemarin (23/6). Namun, jadwal tersebut masih jauh dari kesan ideal. Tidak hanya bagi klub maupun publik, tapi juga bagi Badan Liga Sepak Bola Indonesia (BLI).
Jadwal yang dirilis kemarin tidak sejalan dengan rancangan BLI sebelumnya. Yakni, sesuai diskusi dengan klub, BLI merencanakan setiap klub melakoni dua kali pertandingan kandang dan dua kali partai tandang secara bergiliran. Namun, dalam jadwal yang dirilis BLI, ternyata ada klub yang empat kali home dan empat kali away.
Ada juga yang tiga kali kandang serta tiga kali tandang. Intervalnya pun tidak sama dengan rancangan. Yakni, tidak semua klub bisa bertanding dari satu laga ke laga lain dengan interval sepekan. ''Inilah hasil kompilasi dari beberapa agenda yang bersinggungan dengan kompetisi. Di antaranya, agenda tim nasional, pilkada, PON, serta stadion yang dipakai kedua tim,'' jelas Direktur Kompetisi BLI Joko Driyono kemarin.
Juara bertahan Sriwijaya FC Palembang merasa di atas angin pada awal kompetisi. Mereka empat kali menjalani partai kandang. Berturut-turut, Sriwijaya FC menjamu Persipura Jayapura, Persiwa Wamena, Persela Lamongan, dan Persija Jakarta. Tapi, pada akhir musim, Sriwijaya FC menuai beban berat. Charis Yulianto dkk harus away ke markas empat tim itu.
''Kalau keputusannya seperti itu, harus kami jalani. Kami harus memaksimalkan semua kemampuan. Toh, kami juga sudah melakukan simulasi,'' tegas Rahmad Darmawan, pelatih Sriwijaya FC.
Bukan hanya Sriwijaya FC yang merasakan empat home dan empat away secara berturut-turut. Arema Malang, Persik Kediri, serta PSIS Semarang juga demikian. Hanya, jadwal tersebut mereka lakoni di tengah-tengah kompetisi.
Hal berbeda terjadi pada Deltras Sidoarjo. Tim berjuluk The Losbter itu justru harus melakoni tiga partai away pada awal kompetisi. ''Kami tidak harus takut pada jadwal seperti itu. Kami yakin itu sudah keputusan terbaik,'' ujar Ahmad Riyadh, asisten manajer teknik Deltras.
Kompetisi mulai digulirkan 12 Juli mendatang. Enam tim akan mengisi tiga laga hari pertama. Yakni, bentrok Sriwijaya FC kontra Persipura, Pelita Jaya Jawa Barat bersua Persiba Balikpapan, serta Persita Tangerang menjamu Arema.
Putaran pertama bakal berakhir 1 Desember. Selama putaran pertama, ada dua kali masa istirahat. Pertama ketika memasuki awal Ramadan, kedua saat Idul Fitri hingga pergelaran Merdeka Games. ''Saat minggu kedua dan Ramadan, kami tetap menjalankan kompetisi saat malam,'' kata Joko.
Putaran kedua dihajat mulai 4 Januari 2009 dan berakhir 24 Mei. Dalam putaran kedua juga ada dua kali masa jeda. Masing-masing masa jeda itu dimanfaatkan untuk menggelar ajang Copa Indonesia. ''Pertandingan nanti dilaksanakan pada Jumat, Sabtu, Minggu, dan Senin malam. Di antara 306 pertandingan, 65 persen akan ditayangkan langsung,'' ungkapnya. [JP]
Selasa, 24 Juni 2008
Langganan:
Posting Komentar (Atom)
Tidak ada komentar:
Posting Komentar